ABM Lantik Pengurus ISSI Sulbar Secara Vertual

ABM Lantik Pengurus ISSI Sulbar Secara Vertual

MAMUJU, Deskriptif.co.id – Pengurus Provinsi Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Sulbar periode 2019-2023 resmi dilantik, Rabu 10 Maret 2021.

Berlangsung di rujab Sekprov Sulbar, Pengurus Provinsi ISSI Sulbar yang dinahkodai Sekprov Sulbar Muhammad Idris, dilantik langsung oleh Ketua Umum PB ISSI, Raja Sapta Oktohari secara virtual.

Pelantikan dihadiri Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar melalui video conference dari kediaman pribadinya di Kecamatan Matakali, Kabupaten Polewali Mandar.
Dalam sambutannya, Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar menyampaikan apresiasi yang besar atas terselenggaranya pelantikan Pengurus Provinsi ISSI Sulbar.

ABM menuturkan, meskipun dalam suasana serba terbatas selain karena pandemi covid-19 yang mengharuskan untuk menerapkan protokol kesehatan dan juga masih dalam pembenahan pasca musibah gempa bumi 6,2 magnitudo, Ia berharap kegiatan tersebut dapat dijadikan momen untuk bangkit bersama menuju perbaikan memelihara semangat kebersamaan dalam rangka menyempurnakan dan revitalisasi kewargaan di Tanah Sulbar, khususnya di cabang olahraga sport sepeda yang belakangan ini cukup diminati oleh masyarakat di berbagai kalangan.

“Olahraga sepeda semakin digemari oleh masyarakat banyak, bahkan tidak sebatas sebagai kegiatan olahraga semata melainkan juga menjadi gaya hidup. Olehnya itu saya berharap Pengurus ISSI dapat mengambil peran untuk menjadikan olahraga bersepeda terus berkembang agar nantinya menghasilkan calon-calon atlet balap sepeda yang handal dan berprestasi, mengharumkan nama Sulbar di tingkat nasional bahkan internasional,”kata ABM.

Masih kata ABM, pandemi covid-19 sejak kurang lebih setahun terakhir berdampak pada pelaksanaan beberapa event dan kegiatan olahraga. Meski demikian harapan besar agar kondisi tersebut tidak mengurangi semangat masyarakat untuk berolahraga yang merupakan salah satu cara untuk menjaga kesehatan.

“Saya berharap keberadaan ISSI Sulbar menjadi sarana untuk menguatkan semangat kebersamaan antar masyarakat penggemar sepeda dan sesama atlet untuk saling memotivasi dan meraih prestasi,”ujarnya
Ketua Umum PB ISSI, Raja Sapta Oktohari mengemukakan, tugas ISSI yaitu mencari bibit.(Adv/hn)

Bagikan ke:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.